Apakah Anda ingin mengetahui secara detail bagaimana awning digunakan sebagai atap bangunan? Inilah beberapa tips menggunakan awning dari Nikifour kontraktor terbaik. Kami Nikifour terutama melayani permintaan untuk konsumen konstruksi di daerah Karawang dengan kawasan industri KIIC Suryacipta hingga Jababeka di Bekasi.

Nikifour kontraktor terbaik akan selalu berusaha mewujudkan impian masyarakat tentang bangunan idaman mereka. Berbagai jenis bangunan seperti kantor dan rumah dapat dipercayakan pembangunannya pada Nikifour. Banyak proyek telah dilakukan oleh Nikifour sehingga tidak perlu diragukan lagi pengalamannya. Nikifour mampu melayani masyarakat dengan baik dan profesional pula.

Tips Menggunakan Awning

Rumah atau kantor sendiri kini bukan satu-satunya bangunan yang memerlukan pembangunan yang baik. Bukan hanya kedua bangunan tersebut yang memerlukan renovasi agar terlihat lebih indah. Beberapa bangunan lain seperti hotel, mall hingga cafe juga memerlukannya. Bahkan, berbagai aksesoris pun mulai ditambahkan pada bangunan-bangunan tersebut.

Dalam perkembangannya, fitur-fitur yang biasanya ada pada bangunan pun mengalami perubahan. Salah satunya adalah kanopi. Kehadiran kanopi pada bangunan umumnya adalah untuk melindungi dari cahaya matahari dan juga air hujan. Namun, kini kanopi kian berkembang. Kanopi bukan hanya menjadi pelindung namun juga sebagai hiasan. Kanopi mulai berkembang dari segi bentuk. Awning adalah salah satunya.

Awning dan Jenis-Jenisnya

Awning sendiri merupakan jenis kanopi yang terbuat dari kain. Awning telah banyak dimanfaatkan oleh banyak orang untuk dipasang pada rumah, kantor, mall, hingga tempat-tempat usaha mereka lainnya. Awning kian laris digunakan sehingga tidak heran kerap terlihat di mana-mana. Banyaknya bangunan yang menggunakan awning juga membuatnya menjadi memiliki banyak macam.

Berbagai jenis awning pun dipasang sesuai dengan keinginan dari pemilik bangunan. Di sisi lain, pemilik bangunan pun menyesuaikannya dengan desain dari bangunan tersebut. Salah satu jenis awning yang kerap ditemui adalah umbrella. Awning umbrella sebenarnya tidak menyerupai bentuk payung juga. Namun, biasanya awning jenis ini dimanfaatkan oleh restoran-restoran untuk melindungi meja-meja mereka yang berada di luar ruangan. Selain itu, awning yang mempunyai manfaat serupa adalah jenis tenda. Awning tenda banyak ditemukan di hotel dan pusat kebugaran. Awning jenis ini biasanya menutupi bagian kolam renang sehingga melindungi setiap orang yang berada di bawahnya dari pancaran sinar matahari.

Bagi rumah-rumah, kantor, dan cafe, awning jenis lipat kerap digunakan. Awning ini mempunyai keunggulan dapat dilipat dan disesuaikan dengan keinginan pemilik. Di beberapa awning lipat bahkan terdapat alat untuk mengontrolnya. Dengan begitu, pemiliknya dapat mengendalikan awning tersebut. Pemilik dapat melipat dan menebarkannya dengan alat itu.

Tips Menggunakan Awning Lipat

Awning lipat sendiri kerap ditemui di berbagai tempat karena bentuknya yang tidak terlalu besar dibandingkan jenis tenda. Sebab itu, bangunan yang tidak terlalu besar seperti cafe dan rumah memasang awning jenis ini. Bahkan, beberapa hotel pun terlihat memasang awning ini pada bagian depan bangunannya. Awning lipat memang mempunyai berbagai macam warna dan bahan sehingga mampu membuat bangunan yang dipasangi terlihat kian menawan.

Ada beberapa tips yang dapat dimanfaatkan apabila ingin memasang awning lipat ini. Tips pertama adalah pemilik bangunan perlu menentukan posisi awning lipat dengan tepat. Awning lipat ini dapat diletakkan pada bagian atas jendela atau pintu. Posisi ini perlu ditentukan terlebih dahulu agar tidak terburu-buru saat kontraktor hadir untuk memasang awning lipat tersebut.

Selain itu, tujuan memasang awning lipat juga perlu diketahui. Apabila ingin memasangnya untuk hiasan maka warnanya perlu ditentukan dengan tepat pula. Awning lipat tersebut pastinya tidak dipasang di belakang bangunan karena akan sukar dilihat orang lain. Apabila hanya digunakan sebagai pelindung maka dapat dipasang di bagian mana saja yang membutuhkan.

Dan yang pasti, memasang awning lipat dapat dipilih jenis pengendalinya secara manual atau otomatis. Perbedaannya pasti terletak pada tingkat kepraktisannya. Selanjutnya, dari segi harga keduanya juga tentu berbeda. Apabila ingin memasang awning lipat pada bangunan agar terlihat lebih memukau maka dapat mempercayakan kepada Nikifour kontraktor terbaik.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.